Doa Malaikat Tuhan (Angelus)

Bagi orang Katolik yang awam, yang jarang berdoa minimal pernah mendengar Doa Malaikat Tuhan (Angelus Domini nuntiavit MariƦ). Doa ini didaraskan dijam² tertentu yaitu pukul 06:00, 12:00 dan 18:00. Doa ini punya pasangan yaitu doa Ratu Surga (Regina Caeli).

Kapan harus berdoa Malaikat Tuhan dan kapan harus berdoa Ratu Surga?


Doa Malaikat Tuhan (Angelus) didaraskan untuk mengenang misteri inkarnasi Kristus diluar masa Paskah. Jadi setelah masa Paskah hingga Pentakosta, kita mendoakan Malaikat Tuhan (Angelus).


(Bahasa Indonesia)
Doa Malaikat Tuhan

Maria diberi kabar oleh Malaikat Tuhan, bahwa ia akan mengandung dari Roh Kudus.
Salam Maria ...
Aku ini hamba Tuhan, terjadilah padaku menurut perkataanmu.
Salam Maria ...
Sabda sudah menjadi daging, dan tinggal di antara kita.
Salam Maria ...
Doakanlah kami, ya Santa Bunda Allah, supaya kami dapat menikmati janji Kristus.
Marilah Berdoa: Ya Allah, karena kabar malaikat kami mengetahui bahwa Yesus Kristus Putra-Mu menjadi manusia; curahkanlah rahmat-Mu ke dalam hati kami, supaya karena sengsara dan salib-Nya, kami dibawa kepada kebangkitan yang mulia. Sebab Dialah Tuhan, pengantara kami. Amin


(Bahasa Latin)
Angelus

Angelus Domini nuntiavit Mariae et concepit de Spiritu Sancto.
Ave Maria...
Ecce, ancilla Domini. Fiat mihi secundum verbum Tuum.
Ave Maria...
Et verbum caro factum est et habitavit in nobis.
Ave Maria...
Ora pro nobis, Sancta Dei Genetrix, ut digni efficiamur promissionibus Christi.
Oremus: Gratiam Tuam, quaesumus, Domine, mentibus nostris infunde, ut qui angelo nuntiante, Christi, Filii Tui, incarnationem cognovimus, per passionem eius et crucem ad resurrectionis gloriam perducamur. Per eundem Christum, Dominum nostrum. Amen.


Jangan lupa didoakan ya. Mimin share diblog ini supaya mimin mudah mencari teks doanya dan siap kapan pun dimana pun, karena smartphone kan sudah jadi bawaan wajib. Jadi bisa kapan pun kita berdoa. Setting schedule berdoamu diwaktu² yang disebutkan tadi ya.

Tuhan memberkati kita semua, berkah dalem. -cpr-


Posting Komentar

0 Komentar